KLISE, KAB. BEKASI – Sebanyak 39 peserta yang mengikuti Musabaqoh Tilawatil Qur’an ( MTQ ) ke – 1 tingkat Desa Ganda Mekar Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi yang digelar dihalaman Kantor setempat dihadiri kepala Desa Ganda Mekar Maji Mahmudin, Sekcam Kecamatan Cikarang Barat, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Ibu- ibu, Babinsa, Bimaspol, BPD, serta jajaran Pemdes Ganda Mekar. Minggu (26/1/25).
Dalam rangkaian kegiatan MTQ dari dua dusun yang ikut dalam rangka musabaqoh Tilawatil Qur’an dan kafilah masing-masing dusun dan menghadirkan berbagai penampilan untuk memeriahkan MTQ ke – 1 Desa Ganda Mekar.
Kepala Desa Ganda Mekar, Maji Mahmudin mengatakan, banyak terima kasih kepada para ketua RT, RW dan Dusun, yang telah mendaftarkan masyarakat untuk MTQ ke- 1 tingkat Desa Ganda Mekar.
“Saya juga mengucapkan kepada panitia yang telah bekerja keras, dengan waktu sangat mepet dan juga Alhamdulillah acara hari ini berjalan lancar, untuk itu saya berpesan saya kepada seluruh peserta yang hadir pada hari ini mungkin apabila, peserta yang kalah jangan berkecil hati,” ucap Maji.
Ia berharap tentunya masih banyak apa bila terpilih nanti untuk mewakili ditingkat Kecamatan Cikarang Barat (Cikbar).
Tak hanya itu ia menghimbau kepada masyarakat Desa Ganda Mekar untuk mendukung acara Musabaqoh Tilawatil Qur’an ini.
“Atas nama pribadi dan harapan saya mungkin dalam hal ini masih banyak sekali kekurangan – kekurangan, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya,” kata Maji.