Jalan Raya Jatimulya – Pengasinan di Tutup Sementara, Pengguna Jalan Cari Jalan Alternatif

Perbaikan Jalan Raya Jatimulya - Pengasinan, Rawalumbu Kota Bekasi. Sabtu (19/06/2021).

KLISE.NEWS, KOTA BEKASI — Titik kemacetan yang berada di jalan raya Jatimulya – Pengasingan Rawalumbu Kota Bekasi saat ini sedang ada perbaikan jalan yang rusak. Sabtu (19/06/2021).

Salah satu pengguna jalan Casban mengatakan jalan raya Jatimulya – Pengasingan percis SPBU Jatimulya memang titik dari kemacetan kalau di waktu jam kerja.

BACA JUGA : Jalan Raya Wates Rawan Kecelakaan, Warga Pinta Pemkab Bekasi Pelebaran Jalan

“Memang parah jalan itu yang dekat POM Bensin (SPBU) kalau sudah jam kerja pasti macet, karna jalan itu ada dua titik yang rusak, jadi kendaraan pun pelan-pelan saat melintas, apa lagi saat musim hujan datang,” kata Casban salah satu pengguna jalan yang setiap hari melintas.

Salah satu pengawas dari Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Bekasi yang sedang di lokasi kegiatan, Rizal mengatakan ada perbaikan jalan yang rusak ada dua titik yang di kerjakan.

“Kegiatan dari Dinas BM (Bina Marga) perbaikan jalan dan jalan raya Jatimulya akan ditutup sementara sampai hari Minggu (20/06/2021) Senin (21/06/2021),” kata Rizal.

BACA JUGA : Diduga Rebutan Limbah PT Suzuki, Ormas di Bekasi Bentrok di Jalan Raya Diponogoro Bikin Macet Parah

Ia meminta kepada pengguna jalan agar mencari jalan alternatif.

Sementara pekerja dari pihak ketiga rekanan dari Dinas BMSDA Kota Bekasi Hendra mengatakan kegiatan dimulai dari pukul 09:00 WIB.

“Pekerjaan kami mulai dari jam 09:00 WIB, kemungkinan Senin sudah bisa di lintasi,” kata Hendra salah satu mandor pekerjaan.

Penulis: JellyEditor: Red










Exit mobile version