Ketua DPRD Kota Bekasi Sambangi Sekretariat IWO; Wartawan Ini Profesi yang Terhormat

Ketua DPRD Kota Bekasi, Chairoman J Putro (tengah) Bersama Ketua IWO Kota Bekasi.[doc.klise]

KLISE.NEWS, KOTA BEKASI – Ketua DPRD Kota Bekasi, Chairoman J Putro mendorong adanya peningkatan kompetensi wartawan. Demikian disampaikannya saat mengunjungi Kantor Sekretariat Ikatan Wartawan Online (IWO) Kota Bekasi, Rabu (22/12/2021) petang.

Dalam diskusi santai bersama para wartawan yang tergabung dalam wadah organisasi IWO, pria yang akrab disapa Bang Choi ini berharap wartawan di Kota Bekasi memiliki kompetensi yang memadai.

“Wartawan ini profesi yang terhormat, dilindungi oleh undang-undang dan mempunyai kode etik,” ungkapnya.

Oleh karena itu, kata dia peningkatan kompetensi wartawan dianggap perlu agar dapat menjalankan kinerja jurnalistik sesuai dengan kode etik dan kaidah yang berlaku. Bahkan, melalui sinergitas antara pemerintah dengan wadah organisasi wartawan seperti IWO peningkatan kompetensi tersebut bisa dikerjasamakan.

“Mungkin pemerintah juga bisa mendorong kualitas wartawan supaya lebih baik,” ujarnya.

Penulis: SngEditor: Red










Exit mobile version