Polsek Pebayuran Bersama Camat dan Puskes Adakan Vaksin

KLISE.NEWS, KAB. BEASI — Kapolsek Pebayuran AKP. J. Pakpahan SH., bersama Kepala Gugus Tugas Covid-19 Camat Pebayuran H. Hanip, S.sos. MM., monitoring kegiatan vaksinasi tenagga pendidik no Pendidik sekaligus warga dengan jumlah 30 orang di kampung Pamahan di SMK 1 Pebayuran Desa Sumberurip Kecamatan Pebayuran, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Kamis (10/06/2021).

Vaksinasi Lansia yang di lakukan oleh petugas kesehatan dari Puskesmas Karangharja, dalam rangka penanganan penanggulangan dan antisipasi penyebaran Corona Virus (Covid-19) di wilayah hukum Polsek Pebayuran.

BACA JUGA :
Bentrok Antar Ormas Didepan Polres, Aparat Tembakan Gas Air Mata

Dan memberikan himbauan oleh Kapolsek maupun Camat Pebayuran kepada warga masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes) meskipun sudah di vaksin, karena vaksin yang di berikan tidak bisa menjadi jaminan kita bebas dari Covid-19, namun harus tetap dengan kesadaran dari diri sendiri untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dalam sehari – hari.

Dalam kesempatan itu, Kapolsek Pebayuran AKP. J. Pakpahan SH., juga memberikan himbauan kepada masyarakat, agar menjaga kesehatan dan kebersihan dalam kehidupan sehari-hari, dan harus memiliki kesadaran yang tinggi dari diri sendiri, karena himbauan agar untuk menerapkan protokol kesehatan (prokes) sudah satu tahun lebih dan terus kita himbau, seharusnya masyarakat sudah dapat mengerti akan pentingnya menjaga kesehatan dan protokol kesehatan, karena itu semua tak lain untuk kebaikan kita semua.

Penulis: YntEditor: Red