KLISE, KOTA BEKASI – Tidak rahasia umum, saat pemimpin baru pasti ada perombakan di mana pun, agar program dan visi misi berjalan dengan maksimal. Sementara itu, Ketua Fraksi Gerindra Kota Bekasi, Misbahudin menjelaskan bahwa dalam periode kepemimpinan Tri Adhianto-Abdul Harris bobihoe perlu dilakukan rotasi dan mutasi Aparatur Sipil Negara (ASN), Minggu (13/4/2025).
Terlebih, Proses rotasi dan mutasi merupakan hal yang biasa terjadi kepada Aparatus Sipil Negara (ASN) dilingkungan pemerintahan. Terlebih jika hal tersebut dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap program kerja dari kepala daerah.
“Rotasi mutasi dilingkungan Pemerintah Kota Bekasi merupakan keniscayaan untuk menunjang program kepemimpinan Bapak Tri Adhianto dan Bapak Abdul Harris Bobihoe,” katanya.
Sejauh ini Misbahudin pun menjelaskan bahwa komunikasi antara Walikota dengan Wakil Walikota Bekasi tetap berjalan dengan baik. Terlebih Tri Adhianto-Abdul Harris Bobihoe terus saling berkolaborasi demi kemajuan Kota Bekasi
“Walikota, Tri Adhianto senantiasa berkoordinasi dengan Wakil Walikota Abdul Harris Bobihoe dalam proses rotasi ini. Kolaborasi keduanya tetap solid,” tegasnya.