Resmi Dilantik Jadi Ketua AMPI, Faisal  Digadang-gadang Figur Kuat Jadi Walikota Bekasi

Faisal SE Resmi Dilantik Jadi Ketua AMPI Kota Bekasi. [dok.kiise]

KLISE, KOTA BEKASI – Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Àngkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Kota Bekasi periode 2024-2029 resmi dilantik, Senin (18/03/24).

Dalam pelantikan tersebut diselingi pembagian santunan anak yatim serta pembagian takjil bagi para kader Partai Golkar yang hadir.

Terlihat Ketua DPP Golkar Bidang Ormas Fahd Arafiq dan Sekertaris Jendral (Sekjend) DPP AMPI Ahmad Andi Bahri memantau pelantikan Faisal, SE Menjadi Ketua AMPI Kota Bekasi.

Ketika dimintai keterangannya, Ahmad Andi Bahri mengungkapkan bahwa sosok Faisal sangat tepat memimpin AMPI Kota Bekasi.

“Saya rasa sangat tepat kalau Faisal memimpin AMPI Kota Bekasi, karena kami berharap daerah penyangga Jabodetabek punya figur yang kuat, apalagi dirinya mau jadi calon Walikota Bekasi,” ucap Andi Bahri.

Seusai menghadiri pelantikan tersebut, Dirinya berpesan kepada seluruh Kader AMPI maupun Golkar untuk jangan lengah dengan euphoria kemenangan di legislatif.

“Saya pesan kader AMPI dan Golkar, jangan lengah kemenangan hari ini, kita siap rebut eksekutifnya, kami juga dukung Faisal menjadi Walikota karena dirinya kader AMPI,” ucap Banjir sapaan akrabnya.

Ditempat yang sama Ketua DPP Golkar Bidang Ormas Fahd Arafiq siap mendukung kemauan Ketua AMPI Kota Bekasi Faisal untuk maju menjadi Walikota Bekasi.

“Saya bikin dia jadi Walikota Bekasi, tapi sebagai ketua AMPI yang baru harus konsolidasi terlebih dahulu disetiap kecamatan,” tutup Fahd.

Penulis: Guns