RKB SDN Ciketing Udik IV Menelan Satu Miliar Lebih

Pembangunan Ruang Kelas Belajar (RKB) SDN Ciketing Udik IV, Bantar Gebang Kota Bekasi.

KLISE.NEWS, KOTA BEKASI — Pemerintah Kota Bekasi, Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimatan) Kota Bekasi merealisasikan pembangunan penambahan gedung baru ( ruang kelas baru-red ) SDN Ciketing Udik IV Komplek Taman Rahayu Regency RW 009 Kelurahan Ciketing Udik Kecamatan Bantar Gebang Kota Bekasi, Kamis (29/7/2021).

Anggaran Bantuan Provinsi DKI Jakarta tahun 2021 dengan nilai anggaran mencapai Rp 1.858.647.000.00 ( Satu Milyar Delapan Ratus Lima Puluh Delapan Juta  Enam Ratus Empat Puluh Tujuh Ribu ).

BACA JUGA : Webinar Dialog Media SMSI Bekasi Raya Menghadirkan Narasumber WK Dewan Pers, Ini Penjelasanya

Pembangunan Ruang Kelas Belajar SDN Ciketing Udik IV

Imam Moh Mistur Pribadi, Ketua RW 009 Kelurahan Ciketing Udik, mengatakan Alhamdulillah SDN Ciketing Udik IV sudah mulai di bangun untuk penambahan gedung ( Ruang Kelas Baru ) tentunya akan menambah lebih baik dan bagus SDN  Ciketing Udik IV.

“Kami mengucapkan terima kasih  Kepada Pemerintah Kota Bekasi yang telah merealisasikan anggaran untuk pembangunan penambah gedung baru baru atau ruang kelas baru RKB,” ujarnya.

Ia berharap adanya ruang kelas untuk siswa siswi Sekolah Dasar Negeri (SDN) semoga warga setempat maupaun masyarakat anaknya untuk sekolah, agar generasi bangsa terus belajar lebih giat agar pintar dan cerdas.

Penulis: Suhadi/UciEditor: Red










Exit mobile version