Saluran dan Pager Kelurahan Prioritas Cimuning dalam Musrenbang 2022

Martam, Lurah Cimuning. [doc.klise]

KLISE.NEWS, KOTA BEKASI – Banjir masih terus menghantui wilayah Kelurahan Cimuning, Kecamatan Mustika Jaya, Kota Bekasi. Untuk itu, wilayah yang dipimpin H. Martam selaku Lurah, memprioritaskan perbaikan atau pembangunan saluran di beberapa titik dalam usulan pembangunan dalam rapat musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) belum lama ini.

Ketika ditemui di ruang kerjanya, Martam mengatakan, pembangunan saluran guna mengurangi titik banjir di wilayah yang berbatasan dengan Kabupaten Bekasi itu diantaranya, di Gerbang Perumahan Bekasi Timur Regency.

Adapun saluran yang harus dibangun kata dia, yakni gerbang dari RW 19, 14, 13, 03 dan dari RW 02.

Usulan pembangunan saluran tambah Martam, tidak ada bagi lokasi di Gerbang Perumahan BTR, melainkan juga di beberapa lokasi lainnya yakni, Jalan PU/Benda,  Saluran Jalan Raya Bantargebang-Setu persisnya di sisi SPBU dimana dilokasi itu kerap terjadi banjir akibat limpasan air dari komplek Perumahan Galaxi.

“Saat pembangunan SPBU, tidak ada koordinasi dengan pihak kelurahan soal saluran. Makanya setelah beroperasinya SPBU, di sekitar lokasi itu kerap terjadi banjir jika hujan turun,” ungkap Martam.

Penulis: SaparEditor: Red