SMSI Tangsel Bahas Program dan Strukturisasi Pengurus

SMSI [doc.net]

KLISE.NEWS, TANGSEL — Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kota Tangerang Selatan menggelar rapat Pleno Terbatas pada Jumat (3/9/2021), guna membahas beberapa program dan perubahan strukturisasi pada pengurus SMSI Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Ketua SMSI kota Tangsel, Dwi Haryanto menjelaskan, ada beberapa hal yang dibahas pada rapat Pleno Terbatas tersebut.

BACA JUGA : Medsos Bikin “Nyandu”, Sekda Kota Bekasi Larang Aparaturnya Bermedsos Diluar Kepatutan

“Selain perubahan struktur, kami juga akan mensukseskan program dewan pers. Kami juga secara berkala menggelar diskusi publik dengan menghadirkan beberapa narasumber yang telah disiapkan oleh pengurus,” ungkap Dwi di sekretariat SMSI, Minggu (5/9/2021).

Perlu diketahui, SMSI merestrukrturisasi kepengurusan berdasarkan penilaian dan hasil kerja yang dianggap perlu, dan juga sebagai penyegaran pada pengurus SMSI Tangsel.

Penulis: SMSI TangselEditor: Red










Exit mobile version