UMKM Naik Kelas, Kadin Indonesia Kota Bekasi Gebyar UMKM di Gedung Islamic Center

Pelantikan Ketua Terpilih Kadin Indonesia Kota Bekasi. [doc.klise]

KLISE.NEWS, KOTA BEKASI – Pelantikan Kadin Indonesia Kota Bekasi dihiasi dengan gebyar UMKM yang memadati Gedung Islamic Center. Mengambil Tagline ‘UMKM Naik Kelas’ diharapkan mampu menaikkan derajat para pengusaha kecil ditengah Pandemi Covid-19.

Turut Hadir, Dewan Penasehat Kadin Indonesia Kota Bekasi, Wenny Haryanto dan Dariyanto, Ketua DPRD Kota Bekasi Choiroman J Putro serta Para Lurah Se-Kota Bekasi.

Huda Sulistio selaku Ketua terpilih Kadin Indonesia Kota Bekasi mengatakan bahwa dirinya berjanji akan memfokuskan para pelaku UMKM Kota Bekasi untuk bisa naik kelas.

“Dengan tagline UMKM naik kelas, saya ingin pelaku UMKM Kota Bekasi bisa meningkatkan taraf hidupnya,” ucap Gus Huda sapaan akrabnya seusai dilantik, Kamis (24/03/22).

Dirinya juga berkeinginan untuk memfokuskan UMKM didikan Kadin Indonesia ini bisa export ke luar negeri.

Penulis: Cr/GLEditor: Redaksi