Dido’akan Ulama dan Habaib, R1HS Siap Majuin Bekasi

Do'a bersama para Habaib dan Ulama dengan menggelar pembacaan ratib Al-Athos dan Zikir Asmaul Husna. [doc.klise]

KLISE, KOTA BEKASI – Jelang deklarasi Relawan Satu Heri-Sholihin (R1HS), Ketua Pembina R1HS Lukman Hakim gelar pembacaan Ratib Al-Athos dan Zikir Asmaul Husna di Kediamannya Harapan Jaya, Bekasi Utara.

Tampak hadir beberapa Alim Ulama, para Habaib, tokoh masyarakat, dan para kader serta simpatisan dalam memeriahkan do’a bersama guna kelancaran deklarasi R1HS.

Do’a bersama denan Habaib dan Ulama dengan menggelar pembacaan ratib Al-Athos dan Zikir Asmaul Husna. [doc.klise]
Do’a bersama dengan para Habaib dan Ulama dengan menggelar pembacaan ratib Al-Athos dan Zikir Asmaul Husna. [doc.klise]
Tampak jama’ah memadati kediaman Ketua DPC PAN Bekasi Utara, Lukman Hakim saat menggelar pembacaan ratib Al-Athos dan Zikir Asmaul Husna. [doc.klise]

Alhamdulillah, malam ini banyak para alim ulama dan habaib serta kader dan simpatisan, semoga bisa menambah keyakinan kita kepada Allah SWT, dan makin berjaya dalam pergerakan politik kita bersama,” kata Lukman Hakim yang juga Ketua DPC PAN Bekasi Utara didampingi Panglima R1HS Muhammad Amin, Selasa (5/11/2024) malam.

Dirinya menyebut, kegiatan seperti ini terus dilakukan setiap bulannya, guna mempererat silaturahmi memperbaiki kwalitas diri kepada yang lebih baik seperti halnya memajukan Kota Bekasi dalam memilih pemimpin.

“Majukan diri untuk lebih baik tentunya tidak salah, seperti halnya ‘Majuin Kota Bekasi’ untuk lebih baik dan mampu bersaing dengan Kota-kota besar lainnya, jangan jadikan Kota Bekasi menjadi momok mengerikan buat warga diluar sana, do’a bersama ini untuk negeri, do’a bersama ini untuk Kota Bekasi,” sebutnya.

Baginya pilkada merupakan instrument penting dalam proses demokrasi. Ini juga merupakan momentum masyarakat menunjukkan kedewasaan berdemokrasi di mana masyarakat mampu mengelola perbedaan secara bijaksana dan berkomitmen terhadap prinsip demokrasi.

Ya, dalam kesempatan yang baik ini, saya kembali mengajak kepada seluruh masyarakat Bekasi Utara, hingga masyarakat pemilih untuk bersama-sama menjaga suasana yang kondusif,” pesannya.***

Penulis: Guns