KLISE, KOTA BEKASI – Berdasarkan keputusan Walikota Bekasi 800.1.3.3/ Kep.199 – BKPSDM/VII/2024 tanggal 05 Juli 2024 tentang pengukuhan dan alih tugas dalam jabatan Pimpinan Tinggi Pratama ( Eseleon II) di Pemerintah Kota Bekasi.
Akhirnya Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kota Bekasi Mohammad Solikhin, S.SIT,.M.M digantikan oleh Drs. Aceng Solahudin yang sebelumnya bertugas menjadi Kepala Dinas Pemadam dan Kebakaran Kota Bekasi.
Menanggapi rotasi dan Mutasi jabatan di Pemkot Bekasi, Anjar Budiono selaku Kepala Bidang Sumber Daya Air di DBMSDA Kota Bekasi mengatakan, Pak Kadis berpesan ketika bekerja ikutalah aturan aturan yang telah ditentukan.
“Pesan Pak Kadis DBMSDA Kota Bekasi hanya normatiflah Bang, engga macem macem,” kata Anjar Kabid SDA ketika ditemui diruangannya.
Ditempat yang sama sejumlah Pegawai ASN di DBMSDA Kota Bekasi pasca serah terima jabatan dengan Kepala Dinas DBMSDA Kota Bekasi yang baru langsung memasang status di WA-nya masing-masing.
Status WA-nya tersebut berisikan “terima kasih atas pengabdian, perhatian dan dedikasinya Bapak Muhammad Solikhin sebagai Kepal Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kota Bekasi 2023 – 2024 semoga selalu diberikan kesehatan dan kelancaran dalam karirnya.”