Kelurahan Margamulya Sukses Gelar Musrembang Tahun 2025

Kelurahan Margamulya saat gelar Musrenbang tahun 2025 yang dipimpin langsung oleh Lurah Makpudin. [doc.klise]

KLISE, KOTA BEKASI – Kelurahan Margamulya, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi, Provinsi Jawa Barat menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan tahun 2025.

Tampak hadir perwakilan Kecamatan Utara, Babinsa dan Binmaspol Kelurahan Margamulya, Babinkamtibmas Kelurahan, Ketua PKK, Ketua RT, Ketua RW, Tokoh Masyarakat, dan undangan lainnya.

Lurah Margamulya Makpudin saat membacakan hasil Musrembang Tahun 2025. [doc.klise]

Dalam kesempatan itu, Lurah Margamulya Makpudin mengatakan, sebelumnya sudah ada pra-Musrenbang yang sudah dilaksanakan, jadi pelaksanaan Musrenbang ini berjalan agak santai, karena semua usulan-usulan itu sudah masuk melalui pintu pra-Musrenbang.

“Pada hari ini masing-masing RT menyampaikan usulan-usulan yang urgen di RT-nya, kemudian di kumpulkan oleh pihak Kelurahan dan selanjutnya kami akan merangkum semua yang di usulkan untuk menjadi usulan ke tingkat musrenbang Kecamatan,” terang orang nomor satu di lingkup pemerintah Kelurahan Margamulya itu.

Dia juga mengatakan, Musrenbang rata-rata umum yang di usulkan itu melakukan selokan (drainase), pada hari ini ada sedikit penambahan masih tidak jauh dari infrastruktur.

Dia berharap, Musrenbang ini bukan hanya sekedar kegiatan serimonial, minimal ada perhatian bahwa apa yang di usulkan pemerintah Kelurahan yang melalui RT/RW itu dapat di akomodir. Walaupun tidak semua, lanjut dia, minimal setengah kebutuhan masyarakat yang urgent itu harus di akomodir karena persoalan yang paling mendesak di Kelurahan Margamulya adalah banjir.

“Saya selaku pemerintah Kelurahan sangat mengharapkan adanya perluasan Drainase, pembuatan selokan di beberapa RT. Agar semua usulan dapat masuk dalam skala prioritas pembangunan,” tuturnya.***

Penulis: Guns