Usai PCR Kantor Kemensos Lockdown Tiga Hari

Kantor Kementerian Sosial (Kemensos) di Salemba, Jakarta Pusat. [doc.net]

“Selanjutnya dilakukan pengaturan hari kerja pegawai untuk bekerja di rumah mulai Kamis (27/2) hingga Senin (31/1),” tuturnya.

Risma menyatakan, meskipun ada pembatasan, tak menyurutkan Kemensos untuk melakukan pelayanan terhadap masyarakat. Risma mengatakan pelaksanaan bantuan sosial akan dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan.

“Meskipun memberlakukan sejumlah pembatasan, Kemensos memastikan pelayanan terhadap masyarakat tetap dapat dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan secara ketat, seperti pelaksanaan penyaluran bantuan sosial,” ungkapnya.

Sebelumnya diketahui, pemerintah memperbarui data terkait kasus Corona di Indonesia. Dilaporkan ada tambahan 7.010 kasus positif COVID-19 di Indonesia pada Rabu kemarin.

Data perkembangan penyebaran COVID-19 ini disampaikan Satgas Penanganan COVID-19, Rabu (26/1). Data ini diperbarui setiap hari dengan cut off pukul 12.00 WIB.

Penulis: CR/BEN/KNEditor: RedSumber Berita