Ambulans Jadi Permintaan Warga RW 001 Bekasi Kaum Pada Reses Pertama Dariyanto

Reses Anggota DPRD Kota Bekasi Dariyanto S. Kom. [doc.klise]

KLISE, KAB BEKASI — Anggota DPRD Kota Bekasi Dariyanto S. Kom bersa Karang Taruna, dan Ketua RW 001 menyelenggarakan bakti sosial pemeriksaan kesehatan dan pembagian kacamata gratis kepada masyarakat Kampung Bekasi Kaum RT 001/001, Bekasi Jaya, Kecamatan Bekasi Timur. Sabtu (27/1/2024).

Kegiatan yang diselenggarakan dalam rangka Jaring Aspirasi atau Reses ini dihadiri oleh para warga. Bakti sosial diutamakan kepada masyarakat kurang mampu dan berada di kampung Bekasi Kaum. Dalam kesempatan tersebut diberikan pula kacamata secara gratis kepada masyarakat yang membutuhkan.  

Ketua RW 001 Warga Tirta ST mengatakan bahwa reses dan baksos yang dilaksanakan oleh Dariyanto sangat berguna sekali.

“Alhamdulillah, Pak Dariyanto selalu hadir di tengah-tengah masyarakat dalam setiap kegiatan ataupun baksos,” kata Wage kepada Klise

Dalam reses tersebut warga RW 001 menginginkan adanya mobil ambulans, karena kata Wage, mobil ambulans memang sangat dibutuhkan warga sekitar.

“Belajar dari banyaknya warga yang sakit dan tidak adanya armada untuk membawa pasien ke RS atau lainnya, karena selama ini kita meminta bantuan dari relawan atau ke tetangga RW lain yang mempunyai ambulance,” ungkapnya.

Hal senada juga dikatakan Ketua Karang Taruna RW 001 Bekasi Kaum, Ari Jamuddin Akbar menurutnya kegiatan baksos ini sangat bermanfaat sekali bagi warga RW 001 yang mencakup RT 001 sampai dengan RT 007.

Sedangkan terkait permintaan armada ambulans RW 001, Ketua Karang Taruna sangat mendukung langkah tersebut sampai terealisasi.

“Jika memang terealisasi kami warga RW 001 mengucapkan terima kasih kepada Pak Dariyanto, semoga usulan kita dapat diperhatikan dan direalisasikan,” harapnya.

Sementara Dariyanto mengatakan, apa yang menjadi keinginan ketua RW001 dan warga Kampung Bekasi Kaum dapat direalisasikan.

“Segera membuat proposalnya, agar dapat kita realisasi di tahun 2024,” tutupnya.

Penulis: GunEditor: Redaksi