SMSI Bekasi Raya Ajak Masyarakat Berani Melawan Covid-19

Ketua (kiri) Bersama Sekertaris (kanan) SMSI Bekasi Raya

Sementara, Sekretaris SMSI Bekasi Raya L. Budiarto, mengatakan dibuktikan SMSI Bekasi Raya dengan memberikan bantuan sosial berupa 100 paket sembako kepada warga isolasi mandiri (Isoman), yatim dan dhuafa di sejumlah lokasi di wilayah Babelan bersamaan dengan pencanangan ‘Berani’ Pemkab Bekasi, Kamis (29/7/21) lalu.

“Kita dukung gerakan Berani dengan melakukan pemberian 100 sembako kepada warga Isoman, yatim dan dhuafa,” ujar Budhie Uban, panggilan akrabnya, Sabtu (31/7/21).

BACA JUGA : SMSI Bekasi Raya Bagikan 100 Paket Sembako dan Uang Tunai untuk Warga Terdampak Covid-19

Peran kita (SMSI Bekasi Raya) disini, lanjutnya, yaitu mendorong media Pers di Kabupaten Bekasi dan Kota Bekasi agar berperan lebih aktif dalam menyuarakan kebenaran.

“Semangat dan optimisme guna melawan wabah disinformasi serta misinformasi di kalangan masyarakat pada saat pandemi Covid-19,” ungkapnya.

Penulis: SMSI Bekasi RayaEditor: Red