AHY Kujungan Safari ke Kota Bekasi, Target Demokrat di Pileg Double Up

Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berkunjung bersama istri di Kota Bekasi. [doc.istimewa]

KLISE.NEWS, KOTA BEKASI – Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berkunjung bersama istri di Kota Bekasi dalam rangka Safari Ramadhan dan berbagi ta’jil di alun alun Hasibuan Kota Bekasi, Minggu (16/04/2023).

AHY mengungkapkan Kader dari Partai Demokrat bisa meraih kursi Walikota Bekasi asal dalam Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 nanti mampu meraih kursi legislatif di DPRD Kota Bekasi minimal 8 kursi.

“Kita lihat saja nanti perolehan kursi di Pileg, target Demokrat semoga meraih kursi dari yang sekarang 4 kursi yaitu menjadi 8 kursi, agar bisa mengusung pasangan Walikota saat pilkada nanti, kalau bisa sampai 10 kursi, luar biasa,” ucap AHY.

AHY juga menghimbau kepada kader Demokrat Kota Bekasi untuk terus bekerja keras mendulang suara saat Pemilihan Presiden dan Pemilihan Legislatif tahun 2024. Agar saat pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kota Bekasi, kita bisa mengusung calon sendiri.

Kunjungan AHY kali ini sekaligus memastikan kesiapan Partai Demokrat di Kota Bekasi dalam konsolidasinya memainkan peran mesin partai dalam mensukseskan Pileg, Pilkada dan Pilpres 2024 mendatang.

Kegiatan Safari Ramadhan ini merupakan kegiatan rutin selama bulan suci Ramadhan 1444 H sekaligus berdialog dengan kader Demokrat dan menyerap aspirasi warga.

Penulis: CrEditor: Redaksi